Waktu Persalinan Semakin Dekat? Hindari Hal-Hal Berikut Ini

Waktu Persalinan Semakin Dekat? Hindari Hal-Hal Berikut Ini

Persiapan persalinan sejatinya sudah dilakukan jauh-jauh hari, bahkan saat masa kehamilan. Salah satunya adalah dengan menjaga kondisi kesehatan selama kehamilan dan mendukung perkembangan janin dengan berbagai upaya, termasuk makan makanan sehat dan susu ibu hamil. Namun saat waktu persalinan semakin dekat, muncul beberapa persiapan baru. Anda akan mulai mencari tempat persalinan yang nyaman. Anda juga mulai mempersiapkan kebutuhan bayi. Akan tetapi ada satu lagi yang perlu Anda tahu. Selain mempersiapkan diri dengan segala hal yang perlu dilakukan, Anda juga perlu menghindari hal-hal yang bisa mengganggu persalinan nanti.

 

Kurang Percaya Diri

Anda harus percaya diri, terlebih di saat persalinan nanti. Keyakinan yang kuat akan membantu Anda untuk berjuang lebih maksimal. Tidak ada keraguan di dalamnya. Fokus saja pada proses persalinan. Selain itu, Anda juga harus siap dengan berbagai kemungkinan yang bisa menurunkan kepercayaan diri. Dengan demikian, Anda bisa mengambil langkah antisipasi jika hal tersebut harus terjadi.

 

Mendengarkan Cerita yang Dapat Menurunkan Mental

Ini bisa terjadi jika Anda mendengarkan pengalaman buruk dari orang-orang sekitar Anda atau sekedar membaca artikel tentang persalinan yang kurang nyaman. Meski niat orang-orang yang membagikan pengalamannya itu baik, mendengarkan atau membaca cerita semacam ini justru bisa menurunkan mental Anda. Anda pun menjadi terlalu cemas. Bukannya relaks, Anda justru tegang dan terlalu banyak memikirkan hal-hal yang tidak diinginkan. Daripada memikirkan hal semacam ini, tentu lebih baik jika minum susu ibu hamil.

 

Makan Berlebih

Makan makanan sehat sebenarnya baik. Makanan yang Anda konsumsi juga bisa menjadi sumber energi saat persalinan nanti. Akan tetapi jangan sampai makan berlebih. Karena bukan energi besar yang akan Anda peroleh. Sebaiknya, tubuh justru menjadi lesu. Jadi kontrol porsi makan Anda dan minum susu ibu hamil.

 

 

Saat mendekati waktu persalinan, mental dan fisik harus siap. Meski demikian, jangan jadikan itu sebagai beban. Nikmati saja prosesnya. Bayangkan hal-hal menyenangkan yang akan terjadi setelah si kecil lahir ke dunia. Jika selama masa kehamilan Anda mempersiapkan diri dengan baik, hal-hal buruk bisa dihindari. Ini jugalah alasan kenapa Anda perlu minum Susu Prenagen saat hamil, yakni untuk mempersiapkan fisik Anda dan janin.

 

 

 

Salam,

KALBE Store