Saat memasuki usia 6 bulan, buah hati Anda akan dikenalkan makanan baru yaitu makanan pendamping ASI atau disingkat MPASI. Nah, dari berbagai jenis makanan, buah juga perlu dikenalkan kepada Si Kecil dalam bentuk MPASI lho! Sebab buah-buahan memberikan nutrisi yang dapat mendukung pertumbuhan si kecil agar lebih optimal. Simak resep MPASI buah berikut ini!
Buah merupakan sumber vitamin yang sangat penting bagi bayi. Dari berbagai jenis buah yang ada, kandungannya juga ternyata berbeda-beda lho! Tidak ada salahnya mencampur beberapa jenis buah sebagai MPASI. Nah, bagi Anda yang ingin mencoba membuat resep MPASI dengan mencampurkan 2 jenis buah atau lebih, ini dia inspirasi resepnya. Simak cara pembuatan Mixed Fruits Porridge berikut ini!
(2 porsi, 9-12 bulan)
Bahan:
45 gr Milna Biskuit Bayi Apel Jeruk, tumbuk kasar
25 gr stroberi, potong dadu kecil-kecil
25 gr jeruk baby orange atau jeruk mandarin, potong kecil-kecil
300 ml air matang hangat
Cara membuat:
Mudah sekali bukan membuatnya? Buah-buahan segar semakin nikmat bila dicampurkan dengan Milna Biskuit Bayi. Nah, sebagai informasi tambahan, berikut ini manfaat buah apel, jeruk, dan stroberi.
Buah apel mengandung serat larut atau pektin yang dapat menjaga kesehatan pencernaan Si Kecil. Konsumsi apel secara rutin dapat melancarkan buang air besar, mencegah terjadinya konstipasi, dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. Apel juga mengandung vitamin C, polifenol, dan antioksidan yang penting sebagai bahan pembangun struktur dalam tubuh dan melawan radikal bebas.
Ada sebagian orang tua yang tidak setuju dan takut memberikan jeruk sebagai MPASI buah hatinya. Ada kekhawatiran bahwa jeruk yang asam akan menyebabkan masalah bagi pencernaan anak yang masih belum kuat. Namun, sebenarnya Anda dapat memberikan jeruk yang lebih manis, seperti baby orange atau jeruk mandarin. Kedua jenis jeruk ini memiliki rasa yang manis sehingga aman bagi bayi.
Jeruk mengandung kalsium, kalium, vitamin C, vitamin A, serat, dan asam folat yang sangat baik untuk menunjang tumbuh kembang bayi. Buah jeruk juga kaya akan kandungan air sehingga cocok untuk mencukupi kebutuhan cairan di tubuhnya.
Stroberi kaya akan antioksidan serta vitamin C. Keduanya mampu memberikan perlindungan terhadap daya tahan tubuh, meningkatkan imun, dan menjaga kesehatan kulit. Kandungan serat pada stroberi membantu menyehatkan pencernaan. Ada juga kandungan kalsium dan asam folat yang penting untuk perkembangan tulang serta otak anak.
Walau dicampur dengan Milna, Anda tidak perlu khawatir kandungan alami dari buah akan berkurang. Sebab Milna Biskuit Bayi Apel Jeruk juga memiliki kandungan vitamin C, E, zat besi, dan zat-zat alami yang terdapat dalam buah asli. Tambahan potongan buah juga dapat menstimulasi bayi untuk mengenal tingkatan tekstur makanan selanjutnya.
Yuk langsung coba membuat Mixed Fruits Porridge di rumah! Anda juga bisa lho membuat kreasi MPASI lainnya dengan Milna! Cek KALBE Store untuk menemukan resep MPASI sehat lainnya untuk si buah hati!
Salam,
KALCare
Sumber:
Instagram @Milnaid