Memasuki musim hujan, menikmati minuman hangat memang paling nikmat ya Fams. Untungnya Negara kita memiliki berbagai kreasi resep makanan yang cocok untuk disantap selama musim hujan. Salah satunya adalah wedang tahu.
Wedang tahu adalah minuman khas dari Semarang yang terdiri dari kembang tahu yang terbuat dari kedelai. Lalu disiram dengan kuah panas yang terbuat dari jahe dan gula merah. Berdasarkan sejarah, wedang tahu sebenarnya berasal dari Cina oleh seorang imigran pada akhir abad ke 19. Karena rasanya yang nikmat dan unik, minuman ini pun cukup menarik perhatian warga setempat, sehingga dijadikan sebagai minuman khas Semarang.
Pembuatan kembang tahu sendiri tidak sulit lho Fams. Hanya membutuhkan sari kedelai, agar-agar, gula, serta garam. Campuran kembang tahu dan kuah membuat minuman yang satu ini memiliki cita rasa yang unik. Sebab ada rasa manis, pedas, dan gurih dari kuah yang dapat menghangatkan badan, serta kembang tahu yang lembut.
Nah bagi Anda yang ingin menikmati santapan ini, tidak usah repot-repot mencari keluar. Sebab Anda pun juga bisa membuat kembang tahu ini sendiri di rumah. Sebagai panduan, berikut KALCare berikan resep mudah untuk membuat kembang tahu yang menggunakan Bejo Jahe Merah.
400 ml susu kedelai
300 ml air
1 sdt bubuk agar-agar
1 sdm gula pasir
Garam secukupnya
200 ml air
100 gr gula merah
1 saset Bejo Jahe Merah
Cara membuat:
Bagaimana, mudah sekali bukan untuk membuat resep kembang tahu Bejo. Yuk langsung saja coba buat resepnya Fams! Jangan lupa untuk mendapatkan Bejo Jahe Merah dengan mudah di sini ya. Atau Anda bisa mencoba varian lain dari Bejo, yaitu Bejo Susu Jahe Merah. Oya, sharing juga pengalaman Anda membuat resep ini pada sosial media, dengan menautkan KALCare ya!
Salam,
KALCare
Sumber:
Instagram: @GenerasiBejo
http://www.negerikuindonesia.com/2015/05/wedang-tahu-minuman-tradisional-dari.html