Mengenali Lemak Trans: Mengapa Tidak Baik Bagi Kesehatan Tubuh?

Mengenali Lemak Trans: Mengapa Tidak Baik Bagi Kesehatan Tubuh?

Lemak merupakan sumber energi utama bagi tubuh, yang dapat membantu penyerapan vitamin serta zat gizi tertentu, sehingga membantu mempertahankan kesehatan tubuh. Namun, penting untuk diingat bahwa, selain membatasi jumlah lemak yang dikonsumsi, kita juga perlu mengetahui jenis-jenis lemak, supaya tidak membahayakan tubuh kita sendiri.

 

Sama seperti kolesterol, lemak terdiri dari dua jenis, yakni lemak jahat dan lemak baik. Nah, lemak trans atau trans fat termasuk golongan lemak jahat.

 

Lemak trans terbentuk dari lemak cair yang diubah bentuknya menjadi lemak padat dengan cara menambahkan atom hidrogen pada molekulnya, atau disebut dengan proses hidrogenasi. Proses tersebut memungkinkan atom karbon untuk mengikat lebih banyak atom hidrogen. Hasilnya, struktur lemak tak jenuh ganda, yang tergolong lemak baik, berubah menjadi serupa dengan lemak jenuh, yang tergolong lemak jahat. Hal inilah yang membuat lemak trans tidak baik dikonsumsi, dan bisa berakibat buruk untuk kesehatan tubuh.

 

Alaminya, lemak trans terdapat dalam daging. Namun saat ini, lemak trans semakin sering dijumpai dalam berbagai produk panggangan yang dikemas, seperti kue kering, cake, roti, crackers, serta makanan siap saji, dan juga beberapa produk olahan susu. Banyaknya produsen produk kemasan yang menggunakan lemak trans dikarenakan jenis zat ini mudah digunakan, cenderung murah, dan juga tahan lama. Selain itu, lemak trans dapat memberikan rasa yang enak dan tekstur yang baik pada makanan kemasan, seperti fast food. Mereka cenderung menggunakan lemak trans karena dapat digunakan berkali-kali sebelum diganti.

 

Padahal, konsumsi lemak trans dapat menambah kemungkinan risiko terkena penyakit jantung koroner dan stroke, karena lemak trans dapat menurunkan kadar kolesterol baik (HDL), sekaligus meningkatkan kadar kolestrol jahat (LDL).

 

Para ahli dari Institute of Medicine pun mengatakan bahwa, lemak trans tidak memiliki manfaat apapun bagi kesehatan tubuh, dan tidak ada “kadar aman” untuk konsumsi jenis lemak ini. Oleh karena itu, ada baiknya kita berhati-hati dalam memilih produk makanan kemasan, dan cobalah untuk memilih produk dengan kandungan lemak trans sekecil mungkin.

 

 

 

Salam,

KALBE Store