Jangan Diremehkan, Ini Jadinya Jika Anda Tidak Minum Susu

Jangan Diremehkan, Ini Jadinya Jika Anda Tidak Minum Susu

Empat sehat lima sempurna, semua orang tentu sudah tidak asing lagi dengan jargon yang satu ini. Sejak kecil, kita sudah diajarkan untuk selalu memperhatikan asupan nutrisi lewat lagu yang sederhana ini. Sayangnya banyak yang masih pilih-pilih, bahkan lebih banyak lagi yang menganggap unsur makanan sehat kelima tidak begitu penting. Ya, masih cukup banyak orang yang kurang minum susu, apalagi susu tinggi kalsium. Padahal kurangnya kalsium bisa berdampak serius pada kesehatan, khususnya kesehatan tulang. Karena jika kebiasaan ini terus dilanjutkan, ini dampaknya.

 

Kekurangan Kalsium, Vitamin D dan Protein

Di dalam susu, terkandung beberapa nutrisi penting seperti kalsium, vitamin D dan protein. Ketiganya memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan tulang. Dampaknya memang tidak langsung terasa. Namun jika kebiasaan ini terus dilanjutkan, besar kemungkinan osteoporosis menyerang saat usia senja nanti. Sebelum saat itu tiba, sangat disarankan untuk minum susu tinggi kalsium secara teratur.

 

Berat Badan Rendah

Susu memiliki kandungan lemak dan protein yang cukup tinggi. Keduanya turut berkontribusi dalam meningkatkan berat badan atau menjaganya agar tetap ideal. Ini sangat terasa bagi mereka yang pada dasarnya memiliki jenis tubuh kurus. Kurangnya asupan susu bisa membuat berat badan sulit bertambah. Bahkan sekedar mempertahankan berat badan ideal saja cukup sulit. Meski demikian, konsumsi susu yang terlalu sering juga bisa memicu obesitas.

 

Berisiko Terserang Osteoporosis

Pengeroposan tulang atau osteoporosis memang tidak muncul begitu saja. Biasanya penyakit ini baru dirasakan saat usia semakin bertambah tua. Sesuai dengan namanya, tulang keropos sangat mudah patah. Bahkan jatuh sedikit saja bisa berdampak serius. Penyebabnya tidak lepas dari kurangnya asupan kalsium semasa muda. Karena itulah, konsumsi susu tinggi kalsium sebaiknya dilakukan sejak dini.

 

Mengingat banyaknya manfaat susu bagi kesehatan, sangat disayangkan jika sampai dilewatkan. Memang ada beberapa dampak buruk yang bisa diakibatkan oleh susu. Namun jika dikonsumsi sesuai aturan dan kebutuhan, masalah tersebut tidak akan dijumpai. Memilih susu yang tepat juga penting. Untuk tujuan menjaga tulang kuat hingga tua, Susu Entrasol bisa jadi pilihan terbaik.

 

 

 

Salam,

KALBE Store