5 Gunung Mempesona di Indonesia yang Wajib Didaki

5 Gunung Mempesona di Indonesia yang Wajib Didaki

Sebagai masyarakat Indonesia, kita perlu bersyukur dengan kekayaan alam yang dimiliki Ibu Pertiwi. Tak hanya memiliki ribuan pantai indah, namun juga terdapat gunung yang menakjubkan. Anda pun berkesempatan untuk menikmati keindahan alam dari atas gunung yang menjulang, karena pemandangan tersebut dapat ditemukan di hampir seluruh wilayah Indonesia.

 

Ada lebih dari 200 gunung yang tersebar di Indonesia. Bahkan 127 di antaranya masih aktif. Namun aktivitas gunung berapi ini tidak lantas menyurutkan keinginan masyarakat untuk berwisata ke gunung. Bahkan gunung dijadikan sebagai sarana olahraga hiking yang tengah tren di kalangan anak muda. Nah bagi Anda yang hobi mendaki, cek 5 gunung mempesona di Indonesia yang wajib ditaklukan oleh pendaki gunung sejati ini. Mau tahu apa saja? Simak berikut ini!

 

 

Gunung Papandayan

 

 

sumber: www.asliindonesia.net

 

 

Gunung yang satu ini terletak di Provinsi Jawa Barat, tepatnya di Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut. Gunung ini menjadi favorit para pendaki terutama yang bermukim di ibukota karena jarak tempuh yang cukup dekat. Gunung Papandayan juga dikenal memiliki tracking yang tidak terlalu curam. Sehingga cocok bagi Anda yang baru mencoba mendaki gunung untuk pertama kalinya.

 

Gunung ini terletak pada ketinggian 2.665 m dari permukaan laut. Pada puncak, Anda akan disambut dengan pemandangan menakjubkan dari beberapa kawah yang terdapat di Gunung Papandayan. Di sini juga Anda akan dapat menikmati keindahan padang edelweis dan hutan mati. Namun ingat untuk tidak memetik bunga edelweis yang dilindungi ini ya.

 

 

Gunung Rinjani

 

 

sumber: www.liputan6.com

 

 

Gunung Rinjani terletak di Pulau Lombok, Provinsi Nusa Tenggara Barat. Pada gunung yang memiliki ketinggian sekitar 3.726 m dari permukaan laut ini, Anda akan diberikan pemandangan hutan dan bebatuan yang indah. Jangan lupa dengan keberadaan Danau Segara Anakan yang juga akan memanjakan mata Anda.

 

Gunung Rinjani merupakan gunung api tertinggi kedua di Indonesia. Untuk jalur pendakian, gunung ini tergolong memiliki trek yang lumayan berat. Meski demikian, hal ini tidak menjadi penghalang para pendaki gunung untuk menjajalnya, malah menjadi daya tarik khususnya bagi wisatawan mancanegara.

 

 

Gunung Semeru

 

 

sumber: www.malangvoice.com

 

Gunung ini merupakan salah satu primadona bagi para pendaki gunung. Terletak di Jawa Timur, gunung ini juga merupakan gunung tertinggi di pulau Jawa. Dengan ketinggian sekitar 3.676 m di atas permukaan laut dan mempunyai puncak yang bernama Puncak Mahameru.

 

Gunung Semeru termasuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Untuk spot wisata yang wajib dinikmati oleh pendaki gunung adalah danau Ranu Kumbolo, Tanjakan Cinta, padang savana Oro Oro Ombo, padang bunga edelweis Kalimati, hingga Puncak Mahameru.

 

 

Gunung Merbabu

 

 

sumber: Pandu Hidayat

 

 

Gunung dengan ketinggian sekitar 3.142 m di atas permukaan laut ini masuk dalam Provinsi Jawa Tengah. Gunung ini tergolong unik karena memiliki lima kawah cantik dan dua puncak. Masing-masing nama dari kawah tersebut adalah Condrodimuko, Kendang, Kombang, Rebab, dan Sambernyowo.

 

Anda dapat menikmati keindahan pemandangan baik dari Puncak Syarif (3.119 mdpl) atau Puncak Kentang Songo (3.142 mdpl). Selain itu, deretan gunung Merapi, Gunung Ungaran, dan Gunung Telomoyo menambah keelokan pemandangan Gunung Merbabu.

 

 

Gunung Kerinci

 

 

sumber: www.phinemo.com

 

 

Yang terakhir dan tidak kalah cantiknya adalah Gunung Kerinci. Gunung ini terletak di Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi. Dengan ketinggian 3.805 mdpl, Gunung Kerinci mendapatkan gelar sebagai gunung aktif tertinggi di Indonesia dan Asia Tenggara.

 

Gunung Kerinci masuk dalam wilayah Taman Nasional Kerinci Seblat. Di sini Anda akan menikmati pemandangan indah yang dihiasi dengan perkebunan teh. Tidak hanya itu, gunung ini merupakan habitat dari Harimau Sumatera dan Badak Sumatera yang spesiesnya terancam punah.

 

Nah, apakah Anda tertarik untuk mendaki kelima gunung tersebut? Ayo, segera atur jadwal Anda. Jangan lupa untuk mempersiapkan perlengkapan yang memadai sebelum mendaki. Dan pastinya, jangan lupa melengkapi perjalanan mendaki gunung Anda dengan Hydro Coco. Air kelapa aslinya akan memberikan kesegaran serta menjadi tambahan energi untuk Anda dalam perjalanan. Yuk dapatkan Hydro Coco dengan mudah di sini dan dapatkan poinnya!

 

 

Salam,

KALBE Store

 

 

Sumber:

https://tempatwisataunik.com/info-wisata/lokasi/gunung-terindah-di-indonesia

https://liburmulu.com/10-gunung-paling-menyenangkan-untuk-didaki-di-indonesia/